Rabu, 20 Juli 2011

Jambore Sahabat Anak : Bermainlah Sahabatku..!!!

Tanggal 2-3 Juli 2011 menjadi salah satu hari yang menggembirakan bagi adik-adik dan teman-teman yang mengikuti Jambore Sahabat Anak XV di Bumi Perkemahan Ragunan.  Acara Jambore Sahabat Anak (JSA) ini merupakan acara tahunan yang diselengarakan yayasan Sahabat Anak. Kali ini Sekotak susu untuk Anak Jalanan bekerjasama dengan Ultra Jaya ikut berpartisipasi sebagai Sahabat Pendukung.

Publikasi Jambore Sahabat Anak di website Yayasan Sahabat Anak


Anak-anak marjinal yang menjadi binaan yayasan Sahabat Anak bergermbira bersama selama 2 hari di JSA ini, tahun ini bertempat di bumi Perkemahan Ragunan, tema JSA adalah “Bermainlah Sahabatku”

Bermain adalah hak anak, Bermainlah Sahabatku

Hari pertama adik-adik beserta kakak-kakak pendamping dan keluarga sahabat bermain “Amazing Race” di Ragunan, seru sekali..semuanya sangat antusias dan bersemangat mendatangi berbagai pos permainan sambil belajar mengenal binatang :) 
 Dihari kedua, seluruh kegiatan yang diikitu 1.100 anak marjinal ini bertempat di Bumi Perkemahan Ragunan. Acara hari ini pun tak kalah menariknya, yaitu berbagai fun games yang terbagi dalam 8 pos permainan yang melatih kekompakan, motorik dan ketangkasan mereka.
Bernyanyi dan menari bersama
bernyanyi dan menari bersama


Balap Karung


Lomba makan kerupuk raksasa ^^


Ada lomba menghias tenda juga

Masing-masing tenda tim diberi nama permainan, yang ini tim "ular naga"


Ini tenda tim "Tak Jongkok"..hayooo..siapa yang tahu permainan ini ?


Di tengah acara permaianan, adik-adik mendapatkan bingkisan snack aneka biskuit dan sekotak susu agar mereka bisa terus aktif dan sehat hingga akhir acara, dan tentu saja untuk mengisi tenaga untuk siap bermain lagi :)

semua gembira :D

Istirahat sambil minum susu untuk mengisi tenaga lagi :)

"isi bensin" dulu...hehehe


Setelah break,  permainan pun berlanjut..dan masih banyak pos-pos permainan yang seru menunggu mereka untuk menjelajahi nya, disela menunggu tim lawn datang..adik-adik ini juga tak henti nya mengajak kami bermain..

Bermain Petak Umpet ...ayooo...siapa yang jaga ?

Permainan Favorit yang dimainkan berulang-ulang kali...DomiKaDo :D
Siapa mau difoto ? Say..."Cheeese.. "

Dua hari itu benar-benar hari yang menyenangkan buat semuanya, adik-adik yang sehari-hari berjualan koran, mengasong, atau tidak sempat bermain…kali ini bermain sepuasnya dengan teman sebaya dan kakak-kakak pendanping. Semuanya berbagi kegembiraan dan tentu saja berbagi sehat lewat sekotak susu dan berbagi kegiatan permainan yang menjadikan tubuh sehat :)

cekidot crita aslinya di blog sekotak susu yaaa..

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...